Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Resep membuat tempe mendoan - super renyah

 

Mendoan adalah makanan sejenis gorengan yang berasal dari Banyumas, Jawa Tengah. Makanan ini mudah ditemukan di berbagai tempat seperti warung, warteg pinggir jalan.

harganya pun sangat terjangkau, 1 tempe mendoan biasanya dijual dengan harga 1000 an saja. Makanan ini cocok untuk lauk pelengkap.

 Penasaran dengan cara pembuatanya? berikut kami sajikan resepnya untuk anda

Bahan bahan

  • 1 papan tempe, dipotong tipis lebar
  • 1 sdt baking powder
  • 1/4 sdt garam
  • 150 - 200 ml air
  • 1 sdt bawang putih bubuk
  • 1/2 sdt ketumbar bubuk2 tangkai daun bawang, diiris tipis
  • 6 sdm tepung terigu
  • 2 sdm tepung tapioka
  • 2 sdm tepung beras
  • 1 sdt kaldu ayam bubuk
  • Minyak untuk menggoreng ( secukupnya)
  • 1/2 sdt kunyit bubuk

Langkah langkah

  1. Masukkan semua bahan ke dalam wadah  (air dan daun bawang masukkan terakhir) kecuali tempe dan minyak. Aduk sampai merata.
  2. Panaskan minyak goreng secukupnya, jika sudah panas celupkan irisan tempe ke dalam adonan, lumuri tempe sampai merata. Lalu goreng sampai kuning kecoklatan. Jika sudah lalu angkat dan taruh di piring ulangi sampai habis.
  3. Setelah semua selesai, tempe mendoan siap dihidangkan.

Posting Komentar untuk "Resep membuat tempe mendoan - super renyah "